Bawaslu Kaltim Lakukan Kunjungan ke Universitas Widya Gama Samarinda

Bawaslu Kaltim Lakukan Kunjungan ke Universitas Widya Gama Samarinda

SAMARINDA, Bawaslu Kaltim - Bawaslu Kaltim lakukan kunjungan ke Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda pada Senin, (05/06/2023).

Anggota Bawaslu Kaltim, Galeh Akbar Tanjung menyampaikan kunjungan Bawaslu Kaltim bertujuan melakukan kegiatan sosialisasi Goes to Campus di Univeristas Widya Gama Mahakam Samarinda yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

Kegiatan akan dilaksanakan di Universitas Widya Gama dengan melibatkan ratusan Mahasiswa yakni proses penyampaian informasi tentang tahapan dan program penyelenggaraan pemilu untuk meningkatkan pengetahuan, pemahaman, dan kesadaran Pemilih tentang Pemilu bertujuan untuk meningkatkan partisipasi pemilih khususnya mahasiswa berperan aktif dalam penyelenggaraan pemilu dan pilkada tahun 2024

"Harapannya dengan diadakan Sosialiasi Goes to Campus nantinya kepada para Mahasiswa dapat berperan aktif sebagai pemilih dan sebagai penyelenggara pemilu di masyarakat serta kepedulian terhadap calon yang akan menjadi pemimpin untuk beberapa tahun yang akan datang," ucap Galeh.

Selain itu, disampaikan juga Bawaslu Kaltim menerima Mahasiswa Widya Gama Mahakam Samarinda apabila ingin mengadakan kuliah lapangan di Kantor Bawaslu Kaltim, hal tersebut disambut baik oleh perwakilan dari Kampus Widya Gama Samarinda.

Penulis : Ratna Dewi

Info Terkait

Chat Via Whatsapp