Puadi Minta Bawaslu Provinsi Riau Tingkatkan Kualitas Pengelolaan dan Pelayanan Informasi

Puadi Minta Bawaslu Provinsi Riau Tingkatkan Kualitas Pengelolaan dan Pelayanan Informasi

Pekanbaru, Badan Pengawas Pemilu - Anggota Bawaslu Puadi meminta Bawaslu Riau dan Bawaslu Kabupaten/Kota se - Riau untuk terus menerus berkoordinasi dengan Bawaslu RI, maupun dengan Komisi Informasi Provinsi Riau agar kualitas pengelolaan dan pelayanan informasi publik semakin baik.

"Pelayanan secara online apalagi mencakup 15 Bawaslu provinsi beserta Bawaslu kabupaten/Kotanya merupakan terobosan luar biasa yang harus terus ditingkatkan baik dari kualitas maupun kuantitasnya," ucapnya dalam pembukaan Peningkatan Kapasitas Pengelolaan dan Pelayanan Informasi bagi Bawaslu Provinsi dan Bawaslu Kabupaten/Kota se - Provinsi Riau, Kamis (28/7/2022).

Dikatakan Puadi, hal tersebut sejalan dengan komitmen Bawaslu periode 2022 - 2027 untuk terbuka dan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi dalam mendukung tugas - tugasnya.

"Sebagai lembaga publik Bawaslu menyadari pentingnya membuka akses informasi publik dan di era digital seperti saat ini salah satu indikator tersedianya akses adalah pengelolaan dan pelayanan informasi secara online," ujarnya.

Menurut Puadi, akses informasi publik merupakan salah satu indikator demokrasi. Bahkan beberapa pendapat terkemuka menyatakan bahwa akses informasi adalah oksigen demokrasi, yang maksudnya tanpa akses informasi publik maka demokrasi hanya akan menjadi slogan semata tanpa oksigen yang menghidupinya.

Info Terkait

Chat Via Whatsapp