Awasi Langsung Pengadaan Logistik, Amin Tinjau Pabrik Pencetakan di Bekasi

Awasi Langsung Pengadaan Logistik, Amin Tinjau Pabrik Pencetakan di Bekasi

Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Gorontalo Amin Abdullah sambangi cek langsung kualitas pengadaan logistik di Bekasi, Senin (06/11/2023)

Bekasi, Bawaslu Gorontalo – Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Gorontalo Amin Abdullah bersama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi serta KPU dan Bawaslu Kabupaten/Kota se-Provinsi Gorontalo menyambangi langsung pabrik percetakan guna melakukan pengawasan proses produksi logistik Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 di Bekasi, Senin (06/11/2023).

Penyelenggaraan pengadaan logistik Pemilu 2024 merupakan bagian penting dalam penyelenggaraan pemilu di bawah pengawasan Bawaslu. Hal ini untuk menjamin bahwa pembelian dilakukan dalam jumlah yang tepat, jenis yang tepat, kualitas yang tepat dan sesuai dengan spesifikasi yang ditentukan dalam undang-undang.

“Tujuan dari pengawasan logistik ini adalah untuk melakukan pengecekan kualitas dan mutu pada proses produksi pengadaan perlengkapan pemungutan suara dan dukungan perlengkapan lainya” ungkap amin

Dalam pengawasanya Amin melakukan pengecekan logistik berupa sampul kertas, tanda pengenal petugas kpps, tanda pengenal petugas tpsln, tanda pengenal saksi, karet pengikat surat suara, lem/perekat, kantong plastik, bolpoin, gembok, spidol formulir berita acara, stiker nomor surat suara, tali pengikat alat pemberi tanda pilih dan alat bantu tunanetra.

Info Terkait

Chat Via Whatsapp